Rabu, 15 Juli 2020

Pembukaan MPLS

PIDATO PEMBUKAAN

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS)

SMK PUTIKECWARA

Tahun Pelajaran 2020/2021

 

بسم الله الرّحمن الرّحيم

السّلام عليكم و رحمة الله و بركاته

 Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua

Alhamdulillahirobbil alamin, segala puji marilah kita panjatkan kehadirat الله سبحانه و تعالى Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan rahmat hidaya dan karuniaNya - أمين يا رب العالمين

 Sebelumnya, perkenalkan nama saya Ir. Suprapto, Kepala SMK Putikecwara Batu

Anak-anak calon siswa baru SMK Pariwisata Putikecwara Batu yang kami banggakan. Hari ini bidang pendidikan mulai melaksanakan proses kegiatan belajar-mengajar Tahun Pelajaran 2020/2021 untuk semua tingkatan dan semua jenjang pendidikan ditengah pandemi covid-19 yang saat ini belum meredah. Memperhatikan kondisi yang demikian, pada kesempatan ini perlu kami sampaikan sambutan pengarahan kepada calon siswa baru dan orang tua wali siswa.

Yang pertama, kami atas nama lembaga menyampaikan selamat datang kepada calon siswa baru Tahun Pelajaran 2020/2021 di SMK Putikecwara Batu. Terima kasih yang sebesar-besarnya kami sampaikan kepada Bapak/Ibu wali siswa yang telah memberi kepercayaan kepada SMK Putikecwara Batu untuk membina, mengarahkan, mendidik dan membekali pengatahuan bidang pariwisata kepada putra/putri Bapak/Ibu sekalian selama tiga tahun ke depan, dengan harapan anak-anak nanti setelah lulus mampu menjadi tenaga-tenaga yang prfesional di bidang pariwisata, sehingga dapat ikut ambil bagian dalam mengembangkan industri pariwisata di kota Batu dan sekitarnya.

Yang kedua, memperhatikan kondisi saat ini yang khususnya di Jawa Timur terkait penyebaran covid-19 atau virus corona, sehingga pada setiap kegiatan perlu memperhatikan protokol kesehatan, maka SMK Putikecwara Batu mengikuti himbauan dinas pendidikan untuk melaksanakan Kegiatan Belajar-Mengajar (KBM) dan kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) bagi siswa baru Tahun Pelajaran 2020/2021 dengan cara daring atau belajar dari rumah yang akan dipandu oleh Bapak/Ibu guru sesuai dengan Mata Pelajarannya dan waktu yang sudah ditentukan, maka sekolah akan menfasilitasi anak-anak untuk kebutuhan sarana yang berupa paket data internet sebagai kebutuhan pembelajaran daring atau belajar dari rumah.

Yang ketiga, mohon kerjasamanya dari Bapak/Ibu orang tua wali siswa dalam hal pengawasan putra-putri Bapak/Ibu, sehingga proses kegiatan pembelajaran dari rumah bisa diikuti siswa-siswi secara maksimal sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan.

Anak-anak, siswa baru yang kami banggakan, selanjutnya marilah mengenal SMK Putikecwara Batu, baik kompetensi Keahlian AkomodasiPerhotelan maupun Usaha Perjalanan Wisata selama kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah secara sungguh-sungguh dengan harapan selesai kegiatan MPLS nanti anak-anak dapat mengikuti pembelajaran dengan baik.

Demikian sambutan dan pengarahan yang disampaikan pada acara pembukaan kegiatan MPLS dan pada kesempatan ini dengan membaca بسم الله الرّحمن الرّحيم, kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru Tahun Pelajaran 2020/2021 di SMK Putikecwara Batu secara resmi di buka.

Selanjutnya, anak-anak kami kenalkan Bapak&Ibu Pendidik dan Tenaga Kependidikan SMK Putikecwara Batu.

Demikian, kurang-lebihnya mohon maaf.

 

والسّلام عليكم و رحمة الله و بركاته



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

QUIZ ONLINE (Mengenal Kota Wisata Batu)

  Assalamualaikum Gaes Kamu tau kota Batu kan? Kota Batu itu kan kota wisata, otomatis di kota ini banyak sekali objek wisatanya dong, ora...